Tim Pamatwil Polda Kaltim Laksanakan Cek Pospam, Posyan Dan Pos Terpadu Pada Ops Ketupat Mahakam 1444 H Di Polres Kutai Barat
Kutai Barat – Kegiatan kunjungan Ketua Tim Pamatwil Polda Kalimantan Timur dalam rangka pengecekan Pos-pos Pelayanan, Pos-pos Pengaman dan pos Yan Terpadu dalam rangka kegiatan operasi Ketupat Mahakam 1444 H 2023 di Polres Kutai Barat, Rabu (19/4/2023)
Dalam kegiatan tersebut Tim Pamatwil Polda Kalimantan Timur yang di ketuai oleh Kombes Pol Syaiful Wahyudi, S.I.K, M.H, AKBP Hermanto Gunawan, SE, di dampingi Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman, S.I.K, M.H dan PJU Polres Kutai Barat melakukan pengecekan di Pos pelayanan terpadu pelabuhan Melak Kecamatan Melak dilanjutkan ke pos pengamanan di simpang empat Kelurahan Simpang Raya Kecamatan Barong Tongkok.
Adapun pengecekan meliputi berbagai aspek di antaranya, kesiapan personel, kelengkapan dan sarana pendukung pelaksanaan tugas operasi.
Dalam arahannya Kombes Pol Syaiful Wahyudi, S.I.K, M.H menuturkan “Agar tetap semangat untuk selalu waspada dalam melakukan tugas, jangan lengah apabila ada kejadian segera melaporkan ke pimpinan dan lakukan pengamanan terhadap aktivitas warga masyarakat serta berikan pelayanan terbaik dalam perayaan mudik lebaran 1444 H 2023 dan. Tingkatkan kewaspadaan saat bertugas dan jaga kesehatan serta keselamatan,” ucap Kombes Pol Syaiful Wahyudi.
Ditambahkan Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman, S.I.K, M.H berharap, dengan ada Pospam, Posyan dan Pos Terpadu ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat sehingga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif dalam pengamanan mudik lebaran 1444 H 2023. Agar seluruh personel yang terlibat pengamanan untuk melaksanakan tugas dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab.,” tegasnya.
Humas Polres Kubar