Polsek Long Iram Melaksanakan Kegiatan Jumat Curhat Dan Dengarkan Langsung Keluhan, Kritik Dan Saran Warga
Kapolsek Long Iram Polres Kutai Barat melalui Aipda Dedy Sugara PS Kanit Binmas mendengarkan aspirasi masyarakat melalui program ‘Jumat Curhat’ di Kampung Sukomulyo Kec Long Iram Kab. Kubar,Jumat (3/11/2023)
Program ‘Jumat Curhat’ yang digagas Mabes Polri ini diperuntukkan bagi Polda,Polres,hingga Polsek, supaya kepolisian menerima curhatan masyarakat terkait tugas anggota di lapangan termasuk memberi saran dan masukan atas hal yang dirasakan masyarakat.
Kanit Binmas Aipda Dedy Sugara mengatakan “Kami berharap komunikasi yang aktif bersama warga dan instansi terkait bisa membuat kehadiran Polri di setiap aktifitas kegiatan masyarakat serta menunjang sinergitas antara instansi terkait bisa berjalan,”
Warga menyampaikan keluhan seperti situasi kamtibmas, kenakalamn Remaja dan Balap Liar serta maraknya Laka Lantas di saat Anak sekolah di jam Pulang.
Menanggapi hal itu, Kanit Binmas akan tetap mengecek, Menegur terhadap siswa siswi dan melakukan Patroli serta pengaturan di jalan yang ada di Kec Long Iram mengingat sekarang sudah masuk Tahap pemilu selebih akan meningkatkan patroli yang di anggap rawan demi menjaga Kamtibmas.
“Kami akan lebih meningkatkan patroli terutama saat jam jam berangkat dan Pulang Sekolah ,agar tercipta situasi kamtibmas yang aman, tertib dan Lancar.