Lima Kapolsek Bergeser, Kasat Samapta dan Kasat Res Narkoba di Isi Wajah Baru

Kutai Barat – Kapolres Kutai Barat AKBP I Putu Yuni Setiawan S.IK M.H memimpin Upacara Sertijab Kepala Polisi Sektor (Kapolsek) dan Kepala satuan (Kasat), Pagi ini sabtu (10/09/2019). Serah terima jabatan tersebut yakni perpindahan jabatan Kasat Samapta, kasat Res Narkoba, Kapolsek Melak, Kapolsek Bentian Besar, Kapolsek Jempang, Kapolsek Long Hubung, dan kapolsek Long Pahangai. Sertijab yang digelar di Aula Polres Kubar itu dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Polres Kubar, anggota dan juga ibu Bhayangkari.

Ucapan terimakasih dan Selamat datang menjadi pembuka dalam amanat yang dibacakan Kapolres, serta harapan kepada para pejabat yang baru untuk segera menyesuaikan dengan keadaan lingkungan di Kutai Barat dan Mahakam Ulu.

“Mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam sebuah organisasi dengan mempertimbangkan kebutuhan organisasi sehingga tujuan pembinaan karier dan upaya meningkatkan kinerja organisasi bisa berjalan dengan baik. Ucapan terimakasih dan penghargaan kami sampaikan kepada para pejabat lama yang telah mengabdikan diri selama ini untuk kemajuan dan perkembangan Polres Kubar”. Ucapnya memulai sambutan

Tak lupa, orang nomor satu di Polres Kutai barat itu juga mengucapkan selamat datang kepada para pejabat baru serta harapan dan ajakan untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan di Kutai Barat serta Mahakam Ulu

“selamat datang kepada para pejabat baru, selamat berkumpul dengan keluarga besar Polres Kutai Barat. Segera sesuaikan dan adaptasi dengan lingkungan sekitar, terutama untuk para Kapolsek agar segera melakukan pendekatan dan penggalangan kepada tokoh-tokoh dimasing-masing wilayahnya”.

Upacara serah terima jabatan ini selain muka lama yang bergeser, terdapat dua pejabat baru yang mengisi jabatan di Jajaran Polres Kubar yakni Kasat Resnarkoba Polres Kubar dan Kapolsek Jempang.

Diakhir sambutan perwira yang juga pernah berdinas di Polda Jatim tersebut mengucapkan selamat bertugas kepada seluruh perwira yang hari ini melaksanakan sertijab.  

“akhir kata saya ucapkan selamat bertugas kepada seluruh rekan-rekan yang mengemban amanah baru, dimanapun kita berada mari kita laksanakan tugas dengna sebaik-baiknya”. Tutupnya

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *