Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 77 Polsek Penyinggahan Mengelar Lomba Perahu Ketinting
Kutai Barat – Polsek Penyinggahan Polres Kutai Barat Polda Kalimantan Timur mengelar lomba balap perahu ketinting/ces yang digelar selama dua hari dalam rangka memeriahkan hari Bhayangkara ke 77 di Pelabuhan Kecamatan Penyinggahan Kabupaten Kutai Barat, Rabu (28/06/2023)
Hadir dalam kegiatan tersebut
Ps. Kapolsek Penyinggahan
Iptu Sumanta, SH, Perwakilan Danramil Penyinggahan Achmad Yulis Effendi, Panitia Race Ced / Ketinting Kelas Harian Nelayan 6-6,5 HP, Zulkifli, A.Md.Kep (Ketua Rudiannur (Anggota), Alif (Anggota), Hairil (Anggota), Satria (Anggota), Al Fajri (Anggota), Mukti Ali (Anggota) dan peserta Lomba Perahu Ces/Ketinting Kelas Harian Nelayan 6-6, 5 HP dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke 77 berjumlah 52 peserta .
Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman, S.I.K, M.H melalui Ps. Kapolsek Penyinggahan Iptu Sumanta, SH menuturkan, ” Kegiatan lomba perahu Ketinting/Ces merupakan salah satu lomba dari bagian masyarakat pinggir pantai sungai Mahakam dimana, aktifitas sehari-hari untuk bekerja dengan menggunakan Ketinting/Ces. Masyarakat rata-rata mata pencaharian sebagai nelayan sungai, “Ucap Kapolsek.
Ditambah kan ” Bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi Polsek Penyinggahan kepada masyarakat Nelayan sungai Mahakam, di harapkan masyarakat bisa menikmati dan juga hiburan bagi masyarakat setempat. Sisi lain upaya Polsek Penyinggahan agar lebih dekat dan lebih di kenal masyarakat nelayan sungai Mahakam di Kecamatan Penyinggahan khusus nya dan Kutai Barat umum nya, “Tegas Kapolsek Penyinggahan.
Pemenang lomba Ketinting/Ces Kelas Harian Nelayan 6-6,5 HP
Juara pertama Anto (Kamp. Tj. Haur), Juara kedua Yudi (Kamp. P. Ulu), Juara ke tiga Cecep (Kamp. P. Ilir), Harapan satu Ateng (Kamp. P. Ilir), Harapan dua Hamran (Kamp. Tj. Haur), Harapan tiga Candra (Kamp. P. Ulu).
Rangkaian kegiatan lomba dalam rangka Hari Bhayangkara ke 77 berjalan dengan aman dan antusias masyarakat sangat senang dan bahagia, ucapan terimakasih dari salah satu peserta kepada pihak Polsek atas kegiatan lomba Ketinting/Ces, semoga tahun depan bisa dilaksanakan lagi, ” Ucap Samsudin salah satu peserta yang mendapatkan juara.
Humas Polres Kubar