Kanit Binmas Polsek Muara Lawa Sambangi Warga Binaan Guna Sampaikan Pesan Kamtibmas.

Guna menjaga kondusifitas Keamanan dan ketertiban di wilayah Polsek Muara lawa, Kapolres Kutai Barat AKBP I Putu Yuni Setiawan, S.IK MH melalui media ini menyampaikan pesan kepada seluruh personil untuk mengintensifkan kegiatan sambang warga binaannya, sekalipun keberadaannya di pelosok kampung.

Menindak lanjuti pernyataan pimpinan tersebut Kanit Binmas Polsek Muara Lawa Aiptu Arwan Widodo pada hari Sabtu (20/07/2019) mengunjungi dan berdialog dengan warga masyarakat kampung Dingin yang memiliki pekerjaan bertani dan berkebun.

Disela sela kegiatan dalam melaksanakan tugas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, Aiptu Arwan Widodo menyempatkan untuk sambang warga binaannya, pada kesempatan ini Aiptu Arwan Widodo mengunjungi warganya yang berprofesi sebagai petani atau berkebun dan memiliki kebiasaan membuka lahan baru, pada kesempatan ini Aiptu Arwan Widodo mengajak kepada warga untuk merubah pola dalam membuka lahan baru dengan tidak membakar sehingga tidak merugikan pihak lain apalagi saat sekarang ini sudah musim kemarau.

Kemudian Aiptu Arwan widodo juga mengajak warganya berdialog terkait dengan situasi keamanan dan ketertiban warga kampung Dingin dan menyampaikan pesan kepada warga yang mungkin sering terlupakan namun bisa berdampak penyesalan bagi kita semua, yaitu kebiasan masyarakat yang memarkir kendaraannya tanpa dikunci stang maupun diberikan kunci ganda. Kemudian jangan pula lupa untuk mengunci pintu dan jendelanya saat meninggalkan rumah guna meminimalisir tindak kriminalitas.

Aiptu Arwan Widodo juga mengajak kepada warga untuk saling menjalin komunikasi yang baik dan bisa saling berkoordinasi apabila ada masalah terjadi di lingkungannya dan kiranya bisa untuk menjaga kondusifitas kamtibmas sehingga nantinya persatuan dan kesatuan ditengah masyarakat tetap terajut dengan baik, terangnya.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *