KPU Kubar dan Mahulu sukses kawal suara rakyat

KPU Kubar dan Mahulu sukses kawal suara rakyat

Kutai Barat – Pemungutan suara dalam pemilu 2019 telah usai, pesta demokrasi tersebut telah sukses digelar oleh seluruh jajaran penyelenggara pemilu di Kabupaten Kutai Barat dan Mahakam Ulu. Pleno disetiap PPK kecamatan sudah diteruskan bersama kotak suara ke KPUD Kabupaten untuk dilaksanakan pleno ditingkat Kabupaten.

KPUD Kutai Barat dan Mahakam Ulu sebagai lembaga yang menyelenggarakan Pemilu dinilai cukup sukses dan berhasil menghelat hajat rakyat tersebut. Pleno dimasing-masing kecamatan di Kutai Barat dan Mahakam Ulu telah selesai, dan sampai saat ini belum ditemukan adanya laporan indikasi kecurangan baik Pemilhan Presiden maupun pemilihan legislatif. Seperti yang diungkapkan ketua KPU Arkadius hanye, S.H saat kami temui di kantornya.

“ puji Tuhan sampai saat ini pleno yang sudah berlangsung di tiap-tiap PPK berlangsung kondusif dan belum ada laporan kecurangan. Jika timbul masalah kekeliruan hitung itu bias diselesaikan waktu pleno di masing-masing PPk”. Ungkap arkadius

Senada dengan arkadius, tim pemenangan dari kedua calon presiden Jokowi-Ma,aruf dan Prabowo-Sandi juga mengungkapkan bahwa KPU Kutai Barat dan Mahakam Ulu sukses menggelar pesta rakyat tersebut, tanpa ada intervensi dan tekanan dari pihak manapun.

“terimakasih kepada KPU kutai Barat dan Mahakam Ulu telah menjadi penyelenggara pemilu yang transparan serta bias dipertanggungjawabkan kejujurannya dalam mengawal suara rakyat. Ucapan terimakasih juga disampaikan kepada jajaran keamanan dalam hal ini TNI, polisi serta unsur terkait yang mendukung pelaksanaan Pemilu 2019”. Tegas ketua tim pemenangan TKN dan BPN.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *