Anggota Polsek Melak Berikan Himbauan Keselamatan Berlalu-lintas Kepada Warga Seusai Melaksanakan Gatur Lalin Dan Peneguran Terhadap Pengendara

Kutai Barat –  Semakin pesatnya pembangunan suatu wilayah yang sedang berkembang sudah barang tentu sangat berpengaruh dan berdampak buruk terhadap suatu permasalahan yang sangat komplex seperti salah satunya adalah menegakkan aturan terhadap pelanggaran tata tertib dan mengatasi terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan raya.

Kemudian untuk menyikapi dan mengantisipasi terjadinya permasalahan tersebut kepedulian anggota Polri khususnya Polsek Melak jajaran Polres Kubar di kewilayahan sangat diperlukan dengan memberikan sosialisasi atau himbauan keselamatan berlalulintas kepada masyarakat pengguna jalan.

Seperti halnya yang sudah dilakukan oleh anggota Polsek Melak Bripda Bagus Setiawan seusai melaksanakan gatur lalin dan peneguran di simpang Jl. Kapt. Pierre Tendean – Jl. Jend. A. Yani Kel. Melak Ulu Kec. Melak Kab. Kubar, Selasa (17/9/2019) juga memberikan himbauan keselamatan berlalu lintas kepada sekumpulan warga agar selalu mentaati peraturan tata tertib lalu lintas yang baik dan benar, tidak ugal-ugalan di jalan raya, serta melengkapi diri dengan kelengkapan surat surat kendaraan seperti SIM dan STNK serta selain itu wajib menggunakan alat pelindung atau keselamatan lainnya, terangnya.

Kapolsek Melak AKP Toni Joko Purnomo, S.H melalui media ini mengatakan dalam upaya mengantisipasi permasalahan lalu lintas diwilayahnya, pihaknya selalu terus menggiatkan gatur lalin dan peneguran di simpang atau simpul-simpul jalan yang menjadi titik rawan terjadinya pelanggaran tata tertib dan kecelakaan lalu lintas demi mewujudkan terciptanya situasi kamtibmas wilayah yang kondusif, ungkap Kapolsek Melak.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *