Gelar Himbauan Siang-Malam, Polres Kutai Barat Berharap Masyarakat Patuhi Seruan Pemerintah

Kutai Barat – Upaya pencegahan penyebaran virus corona terus dilakukan oleh seluruh jajaran pemangku kepentingan dan dinas terkait, termasuk jajaran Kepolisian. Kapolri Idham Aziz memerintahkan seluruh jajaran untuk membantu pemerintah dalam menanggulangi penyebaran pandemi covid 19. Kamis, 02 April 2020 Polres Kutai Barat menggelar patroli di seputaran jalan raya Sendawar-Melak. Sasaran kegiatan tersebut adalah masyarakat yang masih berkumpul atau warung-warung untuk diberi himbauan agar masyarakat yang membeli supaya dibungkus.

“hari ini sesuai perintah bapak Kapolres kami melaksanakan patroli dan menghimbau kepada masyarakat untuk mengurangi kegiatn berkumpul dan kerumunan lainnya. Kami juga menghimbau kepada pengusaha rumah makan untuk melayani masyarakat dengan cara dibungkus”. Ucap Kasat Binmas AKP Abdul Mutholib yang memimpin patroli.

Senada dengan apa yang disampaikan oleh Abdul Mutholib, Kapolres Kutai Barat AKBP Roy Satya Putra juga mengungkapkan bahwa kegiatan patroli yang dilakukan oleh Polres Kubar adalah suatu bentuk usaha untuk mencegah dan memutus penyebaran covid-19. Dalam patroli tersebut petugas sifatnya menghimbau dan mengingatkan masyarakat untuk tidak banyk melaksanakan aktivitas di luar rumah.

“patroli yang kami lakukan tujuan sama dengan hari-hari kemarin, kami menghimbau kepada masyarakat untuk tersu mengurangi aktivitas di luar rumah jika tidak ada kepentingan mendesak. Usaha untuk memutus penyebaran covid-19 tentu harus dilakukan bersama dan penuh kedisiplinan”. Tegas Kapolres

Berdasarkan keterangan dari kapolres, Polres kutai Barat melaksanakan patroli dua kali yakni pada siang dan juga malam. Dengan adanya Patroli berantai tersebut diharapkan warga patuh dan mempunyai kesadaran tinggi untuk terus membatasi kegaiatan di luar rumah.

“patroli yang kami lakukan semata untuk menjaga masyarakat serta menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk sementara ini terus membatasi waktu pergerakan di luar rumah”. Tutup Kapolres

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *