Bhabinkamtibmas Polsek Jempang Berkunjung Ke Rumah Warga Masyarakat
Bhabinkamtibmas Polsek Jempang melaksanakan kegiatan rutin berupa kegiataan berkunjung dan memberi himbauan, Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kampung Muara Nayan Briptu Dyego Nic ke rumah warga masyarakat,.kamis (24-11-2022) siang
Tujuan kegiatan ke rumah warga ini merupakan salah satu wujud keaktifan Bhabinkamtibmas dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kampung Muara Nayan.
Briptu Dyego Nic menjelaskan kepada orang tua khususnya kepada anak-anaknya agar selalu di awasi dalam proses kegiatan belajarnya maupun dalam kegiatan bermain bersama temannya di luar perlunya pengawasan kepada mereka mengingat karena mereka masih tergolong anak – anak dan masih perlu pengawasan dan bimbingan dari orang tuanya, agar terhindar dari hal – hal yang tidak kita inginkan serta berikan edukasi dan masukkan kepada anak – anak tentang hal – hal yang posisif atau dengan mengikutkan mereka kegiatan seperti belajar tambahan di luar seperti les, kegiatan berolah raga seperti ikut kegiatan bermain bulutangkis, bola volley, beladiri dan lain-lainya yang bersifat positif,. Ucap Briptu Dyego Nic
Bhabinkamtibmas mengharapkan peran aktip orang tua kepada anak – anaknya sangat perlu agar selalu dalam pengawasan mengingat tindak kejahatan sekarang kepada anak – anak seperti yang kita lihat melalui pemberitaan melalui hand phone maupun media televisi, perlunya kita selalu membimbing dan mengarahkan mereka dalam hal-hal yang dapat mengarahkan mereka agar selalu rajin belajar serta mengikuti kegiatan yang posisif,.
Lebih lanjut Bhabinkamtibmas menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian kami bhabinkamtibmas juga bertujuan untuk mendengarkan keluh kesah atau permasalahan yang dirasakan masyarakat sehingga bisa bersama-sama untuk dicari jalan keluarnya, serta kami berharap kami kedepan dapat lebuh baik lagi dalam menjalankan fungsi kami sebagai Bhabinkamtibmas di warga kampung dalam menjalin komunikasi yang baik dengan warga masyarakat,. Tutup
BHABINKAMTIBMAS POLSEK JEMPANG