Kapolres Kutai Barat Dan Ketua Cabang Bhayangkari Kubar Berikan Bantuan Sosial kepada Korban Banjir Di Kecamatan Long Iram
Kutai Barat- Kapolres Kutai Barat Polda Kalimantan Timur AKBP Kade Budiyarta, S.I.K bersama Ibu Ketua Caba6 Bhayangkari Cabang Kutai Barat Ny. Rina Kade Budiyarta serta PJU Polres Kutai Barat menyerahkan bantuan berupa sembako secara langsung kepada masyarakat korban banjir yang ada di Kecamatan Long Iram Dan Tering Kabupaten Kutai Barat, Minggu (19 Mei 2024)
Kegiatan penyerahan bantuan sosial merupakan bentuk kepedulian pihak Kepolisian terhadap masyarakat yang mengalami kesulitan akibat bencana banjir. Langkah ini diambil untuk memberikan dukungan moral dan materi kepada warga yang terdampak banjir.
Banjir yang melanda wilayah di Kecamatan Long Iram dan Tering merupakan kiriman dari aliran sungai Mahakam, telah menyebabkan puluhan rumah warga terendam banjir, sehingga mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Kehadiran hadiran Kapolres Kutai Barat dan rombongan PJU beserta bantuan sosialnya diharapkan dapat memberikan dan meringankan sedikit kelegaan dan harapan bagi masyarakat yang terdampak banjir di Kecamatan Long Iram Dan Tering.
Bantuan sosial yang disalurkan berupa sembako yang diperlukan oleh warga, seperti beras, minyak goreng, mie instan, gula, dan produk pangan lainnya.
” Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa bantuan yang diberikan dapat memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari warga masyarakat yang terdampak banjir,” ungkap AKBP Kade Budiyarta.
Kegiatan Bakti Sosial ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat semoga dengan kegiatan ini semoga dapat memberikan manfaat bagi warga Masyarakat khususnya yang terkena dampak banjir.
Humas Polres Kubar