POLSEK BARONG GIATKAN PATROLI CEGAH KEJAHATAN

Kejahatan adalah musuh dari masyarakat atau kita semua, kapanpun, dimanapun kejahatan bisa terjadi, korbannya bisa siapa saja, baik laki laki maupun perempuan, baik tua bahkan anak anak bahkan ada juga yang menjadi korbannya yaitu orang tua yang sudah jompo, dan para pelaku kejahatan juga tidak mengenal tempat dan waktu, setiap saat apabila ada kesempatan dan juga niatnya maka para pelaku kejahatan akan melaksanakan aksinya.

Hal ini sangat dikhawatirkan sekali oleh seluruh masyarakat, sebab masyarakat juga tidak mengetahui kapan kejahatan itu akan menimpa dirinya dan masyarakat juga berharap besar adanya pihak kepolisian untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di masyarakat.

Terkait dengan hal tersebut maka pihak kepolisian resor kutai barat dan jajarannya yaitu Polsek Barong tongkok segera menyikapi akan permintaan masyarakat tersebut dan hal ini juga sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.

Hal ini ditegaskan pula oleh Bapak Kapolres Kutai Barat AKBP I Putu Yuni Setiawan, S.I.K M.H. melalui Bapak Kapolsek Barong Tongkok IPTU Iriyanto, S.H. yang mengatakan ” Keamanan dan ketertiban di masyarakat adalah prioritas kerja kami sebab kami menyadari bahwa masyarakatlah yang telah menggaji kami untuk itu kami akan semaksimal mungkin untuk melaksanakannya dan seluruh pelaku kejahatan adalah musuh kami dan kami akan menindaknya”

Menindak lanjuti hal tersebut maka setiap harinya personil Polsek Barong tongkok termasuk para Bhabinkamtibmasnya segera mengaplikasikannya dilapangan yaitu dengan sering melakukan sambang ke kampung kampung yang dianggap rawan tindak kejahatan.

Pada hari ini senin, 26 agustus 2019 anggota Bhabinkamtibmas Polsek Barong Tongkok atas nama Brigpol Rizki mulyadi telah melakukan sambang ke Kampung binaannya yaitu kampung Rejo Basuki kecamatan Barong tongkok, disana Brigpol Rizki mulyadi bertemu dengan masyarakat dan pada kesempatan tersebut Brigpol Rizki mulyadi segera menyampaikan arahan terkait keamanan dan ketertiban dan juga pesan pesan kamtibmas lainnya. Adapun inti dari penyampainya yaitu agar masyatakat jangan sampai menjadi pelaku kejahatan serta segera melaporkan kepada kepolisian terdekat apabila menemui adanya tindak kejahatan.

Selain dari pada itu Brigpol Rizki Mulyadi juga menghimbau serta mengajak kepada seluruh warga masyarakat agar dapat berperan serta untuk menjaga keamanan dan ketertiban dan hal tersebut dimulai dari diri sendiri, keluarga dan juga sampai kelingkungan sekitar dan Brigpol Rizki mulyadi juga menghimbau agar kegiatan siskamling di giatkan kembali.

Hal ini sangat disambut baik oleh para warga dan mereka juga berterima kasih sekali atas arahan yang diberikan dan mereka juga bersedia untuk menginformasikan jika ada terjadi tindak kejahatan.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *