Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman saat Pelaksanaan Vaksinasi Massal, Jajaran Polsek Bentian Besar Lakukan Pengamanan

Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman saat Pelaksanaan Vaksinasi Massal, Jajaran Polsek Bentian Besar Lakukan Pengamanan

BENTIAN – Dalam rangka memberikan rasa nyaman para tenaga kesehatan yang melaksanakan vaksinasi, jajaran Polsek Bentian Besar Polres Kutai Barat melaksanakan pengamanan giat vaksinasi massal yang digelar oleh UPT. Puskesmas Dilang Puti bertempat di BPU Kampung Dilang Puti Kecamatan Bentian Besar Kabupaten Kutai Barat, Senin (21/2/2022).

Kapolsek Bentian Besar AKP Andarias Tato’ Paladang, S.H. mengatakan, Pengamanan kegiatan vaksinasi massal ini dilaksanakan oleh personil Polsek dan dilakukan dalam rangka mencegah timbulnya gangguan kamtibmas, sehingga dapat memberikan kenyamanan dan keamanan peserta vaksinasi.

“Sampai berakhirnya pelaksanaan vaksinasi ini, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat aman, damai, dan lancar serta kondusif,” kata Kapolsek

Selain pengamanan, kata Kapolsek personel juga melaksanakan upaya pencegahan Covid-19. Seperti menjaga dan menghimbau peserta vaksinasi warga sekitar agar tidak berkerumun dan selalu menggunakan masker serta personil juga membantu dalam penerimaan pendaftaran dan juga cek suhu tubuh.

“Kami mengajak semua tenaga Kesehatan untuk menjadi agen kampanye protokol kesehatan 6 M seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, membatasi mobilitas dan menjaga imun tubuh. Kedisiplinan menjadi kunci bersama memutus rantai penyebaran Covid-19,” ujarnya.

Selama pelaksanaan vaksinasi, baik peserta maupun pihak penyelenggara hingga pengamanan tetap selalu mempedomani protokol kesehatan, pungkas Kapolsek.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *