Berikan Rasa Keamanan Masyarakat Giat Pengaturan Lalin Polsek Muara Lawa

Kutai Barat-Polsek Muara Lawa Polda Kalimantan Timur, rutin turun kejalan untuk laksanakan Pengamanan jalur lalu lintas sebagai upaya untuk dapat memberikan pelayanan kepada Masyarakat serta menjaga arus lalulintas berjalan lancar.

Kegiatan pengamanan jalur pada pagi ini dilakukan personel Jaga Polsek Muara Lawa jajaran dari Polres Kutai Barat di jalan Trans Kalimantan tepatnya di sekolah Kecamatan Muara Lawa, Selasa (31/1/2023).

Dalam pelaksanaannya, selain melakukan pengawasan dan pengaturan untuk menjaga agar arus lalu lintas tetap berjalan lancar, personel Polsek Muara Lawa juga memberikan pelayanan kepada warga masyarakat dengan cara membantu mereka menyebrang dijalan ataupun membantu memarkirkan kendaraannya agar tidak mengganggu jalanya arus lalu lintas.

Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman, SIK, MH, melalui Kapolsek Muara Lawa IPTU M Safi’i S.H. mengatakan ”Pengamanan jalur tersebut, adalah merupakan kegiatan rutin yang selalu kami lakukan, sebagai upaya untuk dapat menjaga agar arus lalu lintas tetap berjalan dengan lancar serta sekaligus memberikan pelayanan kepada Masyarakat khususnya yang beraktifitas dijalan pada pagi hari, sehingga dengan begitu harapannya mampu mewujudkan kepercayaan mereka terhadap kinerja Polri kedepannya”, Tegas Kapolsek Muara Lawa.

Humas Polres Kubar

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *