Giat Pengaman Dan Monitoring Penyaluran BLT-DD Polsek Long Iram Di Kampung Suko Mulyo
Polres Kutai Barat – Personel Polsek Long Iram Polres Kutai Barat, senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Personel melaksanakan pengamanan giat penyaluran bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) bulan September tahun 2024 di kantor Petinggi Kampung Suko Mulyo Kecamatan Long Iram Wilayah Hukum Polsek Long Iram Kabupaten Kutai Barat, Rabu (23/10/2024)
Jumlah penerima (BLT – DD) anggaran dana yang ada di Kantor Petinggi Kampung Suko Mulyo yang sudah terverifikasi datanya bulan September 2024 masing-masing KK menerima dana Desa sebesar Rp. 300.000 (tiga ratus ribu rupiah ) dengan jumlah KK 50 orang penerima.
Kapolres Kutai Barat AKBP Kade Budiyarta, S.I.K. melalui Kapolsek Long Iram IPTU Andi Salman, SH ,“mengatakan bahwa Anggotanya melaksanakan pam penyaluran bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) bulan September tahun 2024 , sekaligus memberikan saran himbauan serta binluh agar ikut berperan aktif menjaga situasi yang aman dan kondusif,”
Humas Polres Kutai Barat