Tangkal Hoax dan Radikalisme, Polsek Bongan Intensifkan Bina Warga

Kutai Barat – Dalam Mempertahankan Situasi suatu wilayah agar tetap kondusif, diperlukan upaya lebih dalam mewujudkan hak tersebut. Kapolres Kubar AKBP I Putu Yuni Setiawan S.I.K.M.H. menekankan kepada seluruh Polsek Jajaran untuk meningkatkan kualitas sambang ke masyarakat.

Kapolsek Bongan Iptu Djaka Purnama sebagai salah satu Kepala kesatuan tingkat Polsek menjabarkan hal tersebut dengan menekankan kepada anggota Polsek Bongan untuk meningkatkan kualitas sambang dengan cara meperbanyak masyarakat yang disentuh. “Saya sudah sampaikan kepada anggota saya agar benar-benar melaksanakan tugas sambang ini dengan sunguh-sunguh” ujar Kapolsek yang di temui di ruang kerjanya.

Senin (15/7/2019) Briptu Tri Setiawan melaksanakan sambang di Kampung Jambuk RT.02 Kec. Bongan Kab. Kutai Barat. Pada kesempatan tersebut dikumpulkan warga RT 02 dan diberikan arahan tentang waspada terhadap penyebaran berita bohong/ HOAX dan Aliran/Paham Agama Radikalisme. Masyarakat diminta hati-hati dalam menerima suatu berita dan tidak mudah menyebarkan sebelum mengetahui kebenaran berita tersebut dan agar waspada serta berhati-hati terhadap pendatang baru atau orang asing yang ada di sekitar Kampung Jambuk dan wilayah Kecamatan Bongan yang bisa saja secara diam-diam menyebarkan paham atau ajaran agama radikalisme yang menjadi cikal bakal terbentuknya Teroris, untuk itu diharapkan agar warga segera melaporkan ke pihak Kepolisian apabila menemukan hal-hal atau sekelompok orang yang di curigai. Selesai acara Pak Iwan menyampaikan terima kasih dengan kegiatan sambang Anggota Polsek Bongan yang menambah wawasan warga. ” Terima Kasih Pak Polisi yang telah menyambangi kami dan memberikan pengetahuan buat kami ” pungkas Iwan.

Keamanan dan stabilitas keamanan akan tercapai apabila kegiatan yang menyentuh kepada masyarakat sering dilaksanakan. Akan terbentuk ikatan emosional sehingga masyarakat secara sadar membantu tugas Polri.(Taz/SK)

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *