Polsek Jempang Laksanakan Pengamanan dan Pengaturan Lalu Lintas

Kutai Barat, Sabtu, 05 April 2025– Personel Polsek Jempang melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas (Pamtur Lalin) pada pagi hari di simpangan Jalan poros di Kamp. Muara Nayan guna meminimalisasi kemacetan di wilayah Kecamatan Jempang.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas serta memberikan rasa aman kepada pengguna jalan, terutama pelajar dan pekerja yang berangkat ke sekolah maupun tempat kerja. Kapolsek Jempang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami hadir di titik-titik strategis untuk membantu kelancaran lalu lintas serta mengurangi potensi kecelakaan. Diharapkan masyarakat dapat lebih tertib dan disiplin dalam berlalu lintas,” ujar Kapolsek.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *