“ Hindari segala bentuk pelanggaran dan jaga kedispilinan dimanapun bertugas”, Kapolres Kutai Barat saat pimpin upacara kenaikan pangkat

Kutai Barat – senin, (01/07/2019) Kapolres Kutai Barat AKBP I Putu Yuni Setiawan S.IK M.H pimpin upacara kenaikan pangkat empat puluh anggotanya. Hadir dalam kegiatan tersebut seluruh pejabat utama Polres Kubar serta para Bhayangkari dari personel yang melaksanakan kenaikan pangkat.

Dalam sambutannya, Kapolres mengucapkan selamat kepada anggotanya yang telah naik pangkat setingkat lebih tinggi semoga amanah yang diberikan bisa memotivasi para anggota untuk tetap semangat mengabdi dalam memberikan pelayanan kepada masayarakat

“pertama saya ingin mengucapkan selamat kepada para anggota yang hari ini pangkatnya telah naik satu tingkat lebih tinggi, saya bangga dan bahagia dapat memimpin sekaligus menyaksikan pelaksanaan upacara Korp Raport pagi ini, semoga bisa memotivasi rekan-rekan untuk lebih giat lagi dalam melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat”

Sebanyak empat puluh orang yang diusulkan untuk kenaikan pangkat yang memenuhi syarat hanya sebanyak tiga puluh tujuh orang anggota Polri dan dua orang Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri.

Menambahkan dalam sambutannya, orang nomor satu dijajaran Polres Kubar itu membahas dinamika yang terjadi beberapa waktu lalu soal banjir di Mahulu dan Polemik sidang di MK yang baru putus kemarin.

“kita sebagai anggota Polri harus bisa meyakinkan masyarakat bahwa Polri hadir ditengah-tengah keresahan mereka, dan juga mari terus kita galang masyarakat agar tidak terprovokasi dan sellau tingkatkan kegiatan sambang kepada tokoh guna menjamin keamanan diwilayah hukum Kutai Barat dan Mahakam Ulu”

Mengakhiri sambutannya, Kapolres menekankan kepada anggota untuk menghindari segala bentuk pelanggaran dan juga selalu menjaga sikap diisplin dimanapun bertugas

“sebelum mengakhiri sambuatn ini, saya ingatkan kepada seluruh anggota untuk selalu menjaga kedisiplinan serta hindari pelanggaran dalam bentuk apapun”. Pungkasnya

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *