Bhabinkamtibmas Kampung Leleng Memberikan Pesan Untuk Masyarakat Aktif Membantu Menjaga Keamanan Lingkungan

Polsek Melak – Bhabinkamtibmas Kamp. Leleng Briptu Muhlisin melakukan sambang dan silaturahmi dengan masyarakatnya di Jl. Philadelphia Rt. 02 Kamp. Leleng Kec. Sekolaq Darat sembari menyampaikan pesan – pesan kamtibmas, Rabu (01/02/2023).

Kegiatan sambang ke Bpk. Nanca, ketua RT 02 di Jl. Philadelphia Kec. Sekolaq Darat . Kegiatan ini selain bersilaturahmi dan juga sebagai upaya sebagai anggota Polri (Bhabinkamtibmas) untuk selalu mendekatkan diri dengan warga sehingga segala informasi bisa di dapat dari masyarakat untuk terciptanya guyup rukun kepada masyarakat.

“Kami sampaikan pesan kamtibmas agar aktif menjaga keamanan lingkungan sekitarnya diharapkan masyarakat ikut terlibat dalam menjaga keamanan dengan demikian akan tercipta situasi yang aman ,dan saling jaga silaturahmi antar tetangga” dari Briptu Muhlisin di salah satu pesan kamtibmas nya.

Kapolsek Melak Iptu Hadi Sucipto S.Kom ditempat terpisah mengatakan bahwa dengan Kegiatan sambang DDS ini,diharapkan masyarakat di wilayah binaan agar bekerja sama dalam menjaga situasi dan kondusifitas kamtibmas, dan masyarakat segera melaporkan Kepada Bhabinkamtibmas apabila ada permasalahan di lingkungannya.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *