Kapolres Damai Melaksanakan Giat Jumat Curhat Di Kampung Muut Bersama Masyarakat Sekitar

Nyuatan – Kapolsek Damai melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Kmp.Muut Kec.Nyuatan Kab.Kubar bahas tentang kondusifitas jelang pilkades 2023, Jumat (24/02/2023).

Kapolsek Damai, Polres Kutai Barat, Polda Kaltim, Ipda Hariyo Jipang Panolan, S.H mengatakan dalam jumat Curhat jajarannya kali ini menemui para Petinggi se Kecamatan Nyuatan .

“Silaturahmi ini merupakan program Polri dalam rangka Jumat Curhat dengan tujuan untuk menggali informasi-informasi maupun permasalahan yang ada di masyarakat,”ungkapnya.

Selain itu melalui kegiatan Jumat Curhat ini sebagai sarana penyambung silahturahmi antara pihak Kepolisian dan Masyarakat.

“Sekaligus sebagai sarana yang efektif dalam menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas,” imbuhnya.

Kapolsek Damai Ipda Hariyo Jipang Panolan, S.H berpesan kepada para Calon Petinggi Dalam pilkades serentak ini agar masing masing calon bisa meredam anggotanya bilamana nanti kalah dalam pemilihan, karena dalam pemilihan kepala desa ini tidak ada yg semua menang pasti ada yg kalah sehingga Bagi yg kalah agar bisa berlapang dada sedangkan bagi yang Menang agar tidak terbawa dalam suasana kemenangan yg mana bisa menimbulkan ketersinggungan bagi yang kalah, Untuk warga yang memilih agar bisa membawa diri dan tidak menjadi provokasi bilamana calon yg di unggulkan kalah , Bilamana di pemilihan ada kecurigaan pelanggaran atau kecurangan agar segera di laporkan dengan bukti kecurangan yang ada jangan malah menjadi nuansa perkelahian dan perbuatan yang bisa melanggar hukum, Demi terwujudnya tujuan akhir yakni berjalannya Pilkades secara aman, damai dan lancar.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *