Personil Polsek Long Apari melaksanakan patroli Dialogis dengan warga Kampung Tiong Ohang dan Naha Buan Kecamatan Long Apari untuk menjaga kamtibmas dan mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas
Mahakam Ulu – Kapolres Kutai Barat AKBP I Putu Yuni Setiwan S.I.K. MH, Memerintahkan Patroli merupakan kegiatan rutin Unit Patroli Polres Kubar dan Polsek Jajaran melaksanakan patroli dialogis baik saat giat siang maupun malam ke pemukiman warga yang memiliki kemungkinan terjadinya potensi gangguan Kamtibmas.
Pada Hari Selasa 16 Juli 2019, pukul 08.00 wita s/d 15.00 wita menerusakan Perintah Kapolres Kubar, Kapolsek Long Apari Ipda Ruwadiantono memerintahkan Brigpol Suryansah dan Briptu Pranoto Utomo Anggota Polsek Long Apari untuk melaksanakan Patroli sekaligus menyampaikan pesan pesan Kamtibmas secara langsung dan mendorong masyarakat untuk lebih dapat menjadi Polisi untuk dirinya sendiri dan lingkungan sekitarnya.
Adapun himbauan-himbauan yang disampaikan kepada masyarakat adalah tetang bahaya penyalah gunaan narkoba, bahaya penyalahgunaan Alkohol 70% dan mengatifkan Pos Kamling untuk antisipasi pencurian, menjauhi Miras, maupun Miras oplosan dan peredarannya serta mengajak masyarakat untuk bersama – sama menjaga situasi kantibmas yang aman dan kondusif.
Kapolsek Long Apari Ida Ruwadiantono mengatakan dengan meningkatkan Patroli dialogis , pelaksanaan tugas sebagai Pelindung Pengayom dan Pelayan Masyarakat diharapkan mengurangi keresahan masyarakat dalam hal gangguan kamtibmas .