Bhabinkamtibmas polsek Barong Tongkok tingkatkan sambang tokoh masyarakat guna cegah gangguan kamtibmas
Sesuai arahan Bapak Kapolres Kutai Barat AKBP I PUTU YUNI SETIAWAN, S.IK . MH melalui Kapolsek Barong Tongkok IPTU IRIYANTO, SH, Ia memerintahkan agar seluruh anggota Polsek Barong terutama anggota Bhabinkamtibmas dalam setiap kegiatan masyarakat harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat agar bisa memberi rasa aman nyaman dan melayani masyarakat secara maksimal.
Hal ini, Sesuai dengan tugas pokok Polisi untuk Harkamtibmas, Pelindung, Pengayom dan Pelayan masyarakat yang dituntut selalu hadir ditengah tengah masyarakat.
Menindak lanjuti perintah dari Bapak Kapolres Kutai Barat AKBP I PUTU YUNI SETIAWAN, S.IK . MH, agar kamtibmas diwilayah Kutai Barat tetap kondusif maka jajaran Polsek melaksanakan sambang Tokoh masyarakat diwilayah Hukumnya masing-masing sehingga aman dan kondusif .
Hal tersebut ditindak lanjuti oleh anggota Bhayangkara pembinaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Bhabinkamtibmas), Bripda Ahady Yoga P pada hari Jumat tanggal 02 Agustus 2019, saat dirinya melakukan Patroli dialogis dan sambang kedesa binannya dikampung Engkuni Pasek kec. Barong Tongkok. Dalam kegiatan tersebut Bripda Ahady Yoga bertemu dengan Bapak Teopilius J. selaku tokoh masyarakat sekaligus Petinggi Kampung Engkuni Pasek serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar jangan mudah terprovokasi oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab, menyampaikan tentang intoleransi antar umat beragama, menghimbau agar selalu peduli kepada lingkungannya terutama pendatang baru atau orang baru dikampung untuk diarahkan segera melapor kepada ketua RT 1 x 24 jam, mengdihidupkan kembali Patroli kampung yang dikenal dengan Siskamling, juga menyampaikan kepada warga masyarakat, keluarga, saudara, sanak family dan handaitaulan agar menjahui Narkoba dan obat obatan terlarang karena dapat merusak generasi bangsa.
Dalam Kesempatan Itu, Bripda Ahady Yoga P juga menghimbau agar masyarakat tidak membuka Ladang baru dilakukan dengan cara membakar lahan karena dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain terutama ekosistem alam.
Dengan kegiatan ini diharapkan Polisi akan mendapat respon positif dari warga masyarakat, sehingga kedepan Polri semakin dipercaya dan dicintai Masyarakat.