Jumat Berbagi”, Bhabinkamtibmas Polsek Muara Lawa Berbagi Kepada Masyarakat Yang Kurang Mampu Di Desa Binaannya.

Kapolres Kutai Barat AKBP I Putu Yuni Setiawan, S.IK M.H menjadikan Hari Jumat sebagai kegiatan merupakan komitmen Kepolisian untuk hadir di tengah-tengah masyarakat yang mengalami kesulitan ekonomi

Jumat Berbagi yang dilaksanakan ini merupakan sebuah program yang bertujuan membantu warga kurang mampu sebagai wujud kepedulian Polisi kepada masyarakat yang kurang mampu. Gelar Jumat Berbagi dengan membagikan bingkisan sembako kepada warga yang kurang mampu.

Pada hari Jumat Tanggal 02 Agustus 2019 Bhabinkamtibmas Polsek Muara Lawa Bripda Wahyudi Dian melaksanakan giat Jumat Berbagi dengan memberikan santunan berupa sembako kepada warga tidak mampu Bpk. Endang Kamp. Cempedas Rt.002 Kec. Muara Lawa.

Ini merupakan wujud kepedulian Anggota Bhabinkamtibmas terhadap warga yang mengalami kesulitan ekonomi

Moment itu sebagai ajang silaturahmi dengan masyarakat dan kegiatan ini rutin dilakukan setiap hari jumat. Nasib manusia berbeda-beda maka diperlukan suatu kerelaan untuk saling berbagi. Mungkin inilah yang menjadi inspirasi Polsek Muara Lawa untuk melaksanakan kegiatan Jumat Berbagi,

Program ini untuk meringankan beban masyarakat, khususnya kepada warga kurang mampu di wilayah hukum Polres Kubar Polsek Muara Lawa Menyampaikan, selain memberikan bantuan sembako kepada warga, ia juga ingin bersilaturahmi kepada masyarakat sehingga mengetahui situasi terkini di wilayahnya.

Bpk. Endang mengucapkan sangat banyak terima kasih atas kehadiran personil polsek dan anggota semoga apa yg diberikan kepadanya mendapatkan balasan dari allah swt.

Kapolsek Muara Lawa Akp Hartono S.H Mengatakan Ke depan, akan selalu ada program yang akan dilaksanakan Polsek Muara Lawa yang dampak positifnya bisa langsung dirasakan masyarakat. Kami mohon doa dan dukungannya agar Polri, khususnya Polres Kubar Polsek Muara Lawa bisa terus hadir untuk masyarakat.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *