PETUGAS PATROLI POLSEK MUARA PAHU SAMBANGI KANTOR POS BERIKAN PESAN KAMTIBMAS

PETUGAS PATROLI POLSEK MUARA PAHU SAMBANGI KANTOR POS BERIKAN PESAN KAMTIBMAS

Muara Pahu, Kantor Pos merupakan salah satu aset Objek Vital yang ada di Kec. Muara Pahu. Setiap harinya banyak masyarakat yang mendatangi untuk melakukan pengiriman barang, menabung, transfer uang atau membayar rekening listrik dan air. Dikarenakan sekarang Kantor Pos sudah banyak melakukan marger baik dengan beberapa Bank atau pun PLN dan PDAM. Oleh karena itu dianggap perlu kehadiran anggota Polri disana untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat dalam melaksanakan aktifitas di kantor Pos.

Sesuai arahan Bapak Kapolres Kutai Barat AKBP I Putu Yuni Setiawan, S.IK, MH melalui Kapolsek Muara Pahu AKP Jumali, SH memerintahkan agar seluruh anggota Polsek Muara Pahu dalam setiap melaksanakan Patroli dialogis harus bisa memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta menyempatkan diri untuk berdialog dengan warga tentang masalah kamtibmas dan hal lain yang perlu kehadiran petugas Patroli. Oleh karena itu dalam setiap kegiatan masyarakat anggota Polri harus bisa hadir di tengah-tengah masyarakat serta harus bisa memberi rasa aman dan nyaman terhadap warga yang sedang melakukan kegiatan sehari hari.

Menyikapi perintah pimpinan tersebut Jum’at (23/08 2019)  anggota patroli Aipda Taufuq H melaksanakan patroli dengan sasaran salah satu obyek vital yang ada di muara pahu yaitu Kantor Pos yang terletak di rt 06 kamp. Tanjung Laong kec. Muara Pahu. Sesampainya di lokasi Kantor Pos anggota patroli disambut baik oleh Kepala Kantor Pos Muara Pahu sdr. Evi Gunawan dan dipersilahkan masuk. Setelah masuk kedalam kantor, disana Aipda Taufiq H juga bertemu dan mengobrol dengan beberapa nasabah yg biasa melaksanakan transaksi keuangan di Kantor POS dan di sela sela obrolan tak lupa anggota patroli Aipda Taufiq H memberikan himbauan kamtibmas yaitu antara lain :

– Menghimbau kepada Kepala Kantor Pos untuk turut serta menjaga kamtibmas khususnya di sekitaran lingkungan kantor Pos dan Kamp. Tanjung Laong pada umumnya.

– Mengingat termasuk bisa dibilang banyak masyarakat yang melakukan transaksi seperti menabung ataupun mengirimkan barang, diharapkan agar tetap selalu waspada dan apabila ada hal hal yang mencurigakan diharapkan segera melapor ke petugas melalui contak person yang telah diberikan oleh petugas. Setelah selesai memberi pesan-pesan kamtibmas dan memberikan contack personnya, anggota patroli pun berpamitan untuk kembali ke mako Polsek Muara Pahu. Kepala kantor Pos Muara Pahu mengucapkan terimakasih kepada anggota patroli yang telah hadir dan bisa memberi rasa aman dan nyaman kepada Masyarakat.

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *