Kapolres Kubar Bersama Forkopimda, Suntik Vaksin di Gedung ITHO Kab. Kutai Barat

Kutai Barat – Polda Kaltim, Polres Kutai Barat, Kamis 28 Januari 2021, Kapolres Kutai Barat AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K., menerima vaksinasi Sinovac bertempat di Gedung ITHO Kecamatan Barong Tongkok, Kabupaten Kutai Barat.

Polri yang telah berkomitmen untuk mendukung segalah bentuk kebijakan pemerintah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 selalu berupaya untuk menjadi contoh sekaligus mempelopori kegiatan – kegiatan preventif diantaranya menjadi corong dalam kegiatan himbauan dan sosialisasi tentang kepatuhan dan pentingnya penerapan protokol kesehatan melalui 4 M mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan kepada masyarakat, sekaligus melakukan tindakan tegas berupa penegakan hukum kepada pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19.

Kapolres Kubar beserta seluruh jajaran Polres Kubar telah berkomitmen juga untuk membantu program pemerintah dalam mensukseskan proses vaksinasi terhadap virus covid-19. Wujud keseriusan akan hal itu, di hari ini Kapolres Kubar AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K., dengan tanpa rasa kuatir dan gentar sedikitpun telah menerima proses vaksinasi Sinovac yang baru tiba di Kabupaten Kutai Barat hari Selasa kemarin.

“Hal ini kita tunjukan agar menjadi contoh kepada masyarakat untuk menepis opini negatif dan polemik terhadap proses vaksinasi Sinovac ini, dan diharapkan agar masyarakat tidak ragu dan takut untuk menerima vaksinasi karena dengan hal ini kita dapat menangkal serta mengurangi angka penularan virus Covid-19”. Ujar AKBP Irwan.

Usai vaksinasi Kapolres menyampaikan kepada sejumlah awak media Kab. Kutai Barat yang hadir bahwa apa yang dirasakan usai vaksinasi adalah biasa saja kondisi kesehatan beliau tetap terasa bugar tanpa ada gejala atau gangguan kesehatan apa pun.

Kegiatan vaksinasi Kapolres Kutai Barat berlangsung aman dan lancar.

Humas Polres Kubar

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *