Polres Kutai Barat Menerima Anggota Linmas Yang Di Berikan Oleh Pemerintah Kutai Barat Untuk Pengamanan Pemilu 2024

Kutai Barat– Sebagai upaya mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan pada pelaksanaan Pemilu 2024 nanti, Pemerintah Kabupaten Kutai Barat menyerahkan ratusan personel Perlindungan Masyarakat (Linmas) kepada Polres Kutai Barat untuk bertugas dibawah komando Polres Kutai Barat dalam pengamanan Pemilu serentak tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Sebanyak 150 personel Linmas diserahkan secara langsung oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Barat melalui Bupati FX. Yapan kepada Polres Kutai Barat yang diterima langsung oleh Waka Polres Kutai Barat Kompol Ahmad Abdullah, S.H., M.H

“Saya berpesan kepada setiap petugas pengamanan pemilu, untuk melaksanakan tugasnya berdasarkan SOP (standar operasional prosedur), cepat, tepat, cermat, terukur dan dengan hasil maksimal,” tuturnya.

“Selain itu, dapat bersikap netral. Tidak terlibat maupun berpihak dengan peserta maupun simpatisan peserta pemilu tertentu dan menjalankan tugas sesuai dengan kewajiban dan kewenangannya masing-masing,” ujar orang nomor satu di Kutai Barat itu.

Kapolres Kutai Barat menyambut baik penyerahan ratusan Linmas tersebut dan akan mempersiapkan ratusan personel Linmas tersebut untuk melaksanakan pengamanan pelaksanaan Pemilu 2024.

 

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *