Keterbatasan Sembako Musim Kemarau di Wilayah Kecamatan Long Apri, Polsek Long Apari Lakukan Pengecekan Stok Sembako di Beberapa Toko

Mahakam Ulu – Datangnya musim kemarau di Kec Long Apari kapal, Spit Boat dan Long Buat logistik barang kebutuhan terhambat, Polsek Long Apari Giatkan Pengecekan terhadap barang sembako di Toko-Toko yang ada di Wilayah Hukum Polsek Long Apari.

Akhir bulan Juli 2019 di sekitar wilayah Kec Long Apari sudah memasuki musim kemarau, hal ini menyebabkan debet air sungai mahakam mulai menurun sangat signifikan. Akibat dari menurunnya debet air sungai mahakam maka mengakibatkan kapal kapal/long boat logistik yang biasa mengantar barang barang kebutuhan menjadi terhambat karena sudah tidak bisa lagi dilewati melaluai jalur sungai di karenakn melalui riam yang sangat dangkal dan arusnya sangat deras sehingga para pemilik kendaraan air maupun motoris tidak berani melalui arung jeram itu sampai di wilayah long apari.

Menyikapi fenomena iklim dan alam yang tidak menentu Kapolres Kutai Barat  AKBP I PUTU YUNI SETIAWAN SIK. melalui Kapolsek Long Apri IPDA RUWADIANTONO menegaskan agar personil polsek Long Apari harus aktif berpatroli di tempat tempat sentra atau toko yang biasa menjadi gudang logistik yang menampung barang barang kebutuhan pokok masyarakat sehari hari.

Menindak lanjuti arahan dan penekanan dari kapolsek long Apari, kamis (25/7/19) personil polsek long apari melaskanakan patroli di toko Kolangi Indah dan toko Putra Apari di Kampung Long Kerioq dan KamTiong Bu’u yang merupakan toko menyuplai sebagian besar barang barang kebutuhan pokok (sembako) di Kec. Long Apari dan sekitarnya. Dalam kegiatan tersebut selain laksanakan patroli dialogis juga petugas melakukan cek dan kontrol barang barang kebutuhan pokok di gudang milik Aran dan Ibu Felik.

Hasil dari pengecekan di ketahui bahwa barang kebutuhan pokok masih cukup banyak dan aman untuk memenuhi kebutuhan warga kam. Long Kerioq . Sdr Aran  pemilik toko menjelaskan “bahwa stok barang di tokonya kami usahakan harga tetap seperti biasa tetap terkendali walau sekarang kapal dan long boat logistik tidak sampai di kec. Long Apari beliau menegaskan dengan menyiasati mendatangkan barang kebutuhan pokok dengan menggunakan prahu lebih kecil (ketinting) untuk mengambil barang yang di butuhkan di long Bagun.” Ungkap Aran.

Kapolsek Long Apari IPDA RUWADIANTONO Menjelaskan Kegiatan ini rutin kami lakukan semata mata ingin mengetahui harga sembako selam musim kemarau ini, karena tida menentu memastikan bahwa selama musim kemarau ini kebutuhan sembako di wilayah kec. Long Apari aman dan tercukupi. Kontrol barang sembako yang di lakukan hari ini oleh personil polsek long Apari merupakan salah satu usaha untuk menjaga situasi kamtibmas yang terkendali Dalam hal kebutuhan sembako di Kec Long Apari, pungkas Ipda Ruwadiantono

admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *