Ajak Disiplin Prokes, TNI-POLRI Bagikan Masker Gratis di Jalan Poros Trans Kalimantan
BENTIAN – Jajaran TNI-Polri pagi ini kembali melaksanakan Ops Yustisi sekaligus pembagian masker sebagai upaya mengajak masyarakat disiplin mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Selasa (28/12/2021).
Dalam kesempatan terpisah Kapolsek Bentian Besar AKP Andarias Tato’ Paladang, S.H. mengatakan, selain operasi gabungan Polsek bersama Koramil 0912-11 Bentian Besar sekaligus secara rutin membagikan masker.
Pembagian masker dilakukan di Jalan Poros Trans Kalimantan serta menyasar kerumah-rumah warga dan pusat aktivitas masyarakat seperti berkumpulnya warga karena rentan terjadi penyebaran Covid-19.
Menurutnya, di masa suasana Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 yang berlangsung khususnya di Kecamatan Bentian Besar Kabupaten Kutai Barat, kegiatan pendisiplinan masyarakat mematuhi protokol kesehatan, khususnya dalam pemakaian masker menjadi perhatian utama.
Kapolsek juga mengatakan, pembagian masker tersebut juga merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang dilaksanakan untuk menggelorakan Kabupaten Kutai Barat bermasker.
Pasalnya, hingga kini tingkat penyebaran Covid-19 di Kabupaten Kutai Barat masih ada sehingga gerakan pemakaian masker akan terus digalakkan. Karenanya, protokol kesehatan harus selalu ditaati kapan pun dan di manapun.
“Kami menghimbau seluruh elemen masyarakat selalu menerapkan 6M dengan memakai masker saat keluar rumah, rajin mencuci tangan, menjaga jarak dengan orang sekitar, menghindari kerumunan, membatasi mobilitas dan menjaga imunitas tubuh,” ujar Kapolsek.